Rabu, 24 April 2024

Mix and Match Rok ala Rania Yamin yang Gayanya Etnik Abiezz

Berbicara soal fashion, item busana rok merupakan bawahan yang wajib dimiliki oleh para cewek jika ingin tampil feminin dan anggun. Kebanyakan cewek akan memilih rok untuk dipadankan dengan blouse, kemeja, dan sweater. Bagaimana jika kali ini rok dipadankan dengan atasan bergaya etnik?

Rania Yamin adalah fashion influencer tanah air yang kerap memakai konsep tradisional pada outfit sehari-harinya. Nah, jika kamu menyukai look gaya vintage, sederet ide mix and match rok ala Rania Yamin di bawah ini pas banget buat diterapkan. Yuk, simak OOTD-nya yang elok!

Look pertama, coba padankan rok midi abu-abu aksen bordiran yang melingkar dengan sleeveless top renda dan cardigan embroidery


Rok motif bunga berwarna ungu matching dengan puff blouse embroidery abu-abu. Mary jane shoes maroon membuat gaya kian kekinian


Rok putih ruffle bertingkat berdetail kain batik dipadukan dengan basic shirt motif selaras. Sling bag mini dan mary jane shoes buat kesan lebih manis


Tampil elegan pakai embroidery skirt dan sabrina blouse nuansa putih. Tambahkan aksesoris seperti kalung dan anting agar kian menawan


Atasan kutubaru warna kuning gak kalah matching dengan rok putih ruffle bertingkat. Mules shoes pattern pilihan alas kaki yang tepat


Tidak ada komentar:

Posting Komentar